12 Hal yang Harus Dilakukan Saat Anda Bosan

1373

      Apakah anda sedang bosan? Pada jaman sekarang ini kondisi dan suasana semua kegiatan sosial tersedia tepat di ujung jari anda, lalu apakah anda masih merasa bosan?? Sepertinya semua orang memiliki jejaring sosial, baik di Facebook, Snapchat, Instagram, Twitter dan sosial media lainnya. Anda bahkan tidak perlu bersosialisasi secara fisik, anda bisa bersosialisasi secara virtual kapan saja dan dimana saja. Namun apakah anda salah satu dari orang-orang yang bosan dengan media sosial dan hanya ingin hang out serta melakukan sesuatu seperti pergi liburan bersama dan makan bersama?

       Media sosial sebenarnya bagus untuk kehidupan jaman sekarang yang serba cepat, tapi 80 persen teman di sosial media kebanyakan tidak bertemu di kehidupan nyata kan? Atau sebenarnya anda tidak memiliki banyak teman sejati dan tidak tahu ke mana harus pergi atau apa yang harus dilakukan? Jika ya adalah jawaban atas pertanyaan di tersebut maka mulai dari sekarang anda tidak perlu khawatir, mengapa? Karena selalu ada solusi untuk masalah dan karena itulah anda membaca artikel ini bukan? Untuk mencari solusinya. Mari kita mulai dengan mengajukan beberapa pertanyaan untuk anda mengenai kehidupan anda sehari-hari.

  • Anda ingin berteman dengan orang yang seperti apa dalam kehidupan nyata anda?
  • Apa keterampilan sosial dan sifat kepribadian anda, apakah anda seorang introvert atau ekstrovert?
  • Apa jenis kepribadian yang anda miliki, apa yang anda suka dalam bersosialisasi?

        Jadi, anda harus paham dengan diri anda sendiri dan mengetahui apakah anda bersosialisasi hanya karena untuk keluar dari rasa kebosanan anda atau harus bersosialisasi untuk membantu diri anda terlibat dalam suatu kegiatan. Sebenarnya, anda hanya akan merasa bosan ketika anda sedang sendiri. Saya merekomendasikan 12 langkah berikut agar anda bisa terlibat dalam melakukan hal-hal menarik berdasarkan minat anda, terutama saat anda merasa bosan.

  1. Cari kelompok pertemuan yang sesuai dengan minat anda, misalnya di daerah sekitar anda dan bergabunglah untuk mencari teman baru.
  2. Cari klub olahraga di dekat daerah anda sehingga anda dapat bergabung jika anda suka berolahraga.
  3. Ikuti beberapa kelas pembelajaran seperti Painting, Theatre, Dance, Piano atau instrumen lainnya.
  4. Bergabunglah dan lakukan latihan gym, bakar beberapa kalori tubuh anda yang tentunya akan menjadikan badan anda sehat.
  5. Cobalah belajar resep baru jika anda adalah penggemar makanan dan suka memasak, hal ini menjadikan mood anda meningkat.
  6. Atur perjalanan untuk liburan bersama dengan beberapa teman.
  7. Bergabunglah dengan klub buku/ klub baca.
  8. Pergi ke restoran eksotis atau mewah dengan beberapa teman anda.
  9. Pergi mengunjungi museum, hal ini akan menarik perhatian indra penglihatan anda.
  10. Bergabunglah dengan kelas yoga dan pelajari beberapa latihan penghilang stres dan rasa bosan untuk meningkatkan kesehatan anda.
  11. Cobalah bersepeda dan naik kendaraan di taman atau di lingkungan sekitar rumah anda.
  12. Kunjungi shopping mall dan cari produk menarik yang sedang dijual.

        Percayalah atau tidak, 12 hal tersebut akan membuat anda tetap sibuk dan daftar teman anda akan tumbuh secara drastis, serta hari-hari anda akan selalu merasa ceria sehingga anda akan lupa bahwa anda pernah bosan. Jadi, teruskan dan tenggelamkan diri anda di lautan kesibukan dan selalu melakukan aktivitas agar anda tetap aktif secara mental dan fisik. Hal ini juga akan membantu anda menjadi orang produktif di lingkungan bermasyarakat.